Pantai Butuh, Tempat Camping Ceria

pantai butuh,pantai butuh gunungkidul,pantai butuh gunung kidul,rute pantai butuh,letak pantai butuh, lokasi pantai butuh, pantai butuh jogja,pantai butuh yogyakarta,pantai ngluen,pantai mbirit,


Pantai Butuh - Pantai Butuh Merupakan salah satu pantai yang belum banyak di ekspose di kalangan traveler blogger. Pantai Butuh suasana nya sangat sepi dan cocok untuk yang lagi lari dari keramaian dan rutinitas dunia kerja. Pantai Butuh memiliki pasir pantai berwarna putih, dan memiliki daerah yang tidak begitu besar. Namun Meskipun tidak memiliki daerah yang besar tetap bisa kita gunakan untuk camping ceria.

Perjalanan menuju pantai butuh sangat menyenangkan, bagaimana tidak menyenangkan. setelah kurang lebih berkendara kurang lebih satu jam kalo dari pusat kota wonosari,kami sudah bisa merasakan aroma alam Gunungkidul ini, karena sulitnya medan maka kita pun berjalan sangat pelan disitu kita merasa sangat senang bisa menikmati udara segar, pemandangan yang hijau, dan kiri kanan dihiasi pegunungan dan juga warga yang ramah ketika kami sering bertanya arah ke Pantai.

Setelah sampai di Pantai Butuh kami melihat sekilas tentang pantai ini yang tidak terlalu luas, di apit oleh pegunungan batu karst dan pepohonan yang masih rimbun, birunya air laut serta ombak yang menepi dan menghantam bebatuan sungguh pantai ini luar biasa, Banyak orang yang mengatakan pantai ini seperti kepunyaan sendiri karena pengunjungnya belum banyak padahal pemandangannya luar biasa.

Baca : Keindahan Surga Tersembunyi di Gunungkidul(Pantai Langkap)

Lokasi Pantai Butuh berada di wilayah kecamatan Saptosari atau sebelah barat daya dari kota Wonosari.

Rute termudah menuju pantai butuh dengan mengikuti papan petunjuk arah menuju Pantai Ngeden yang ada disebelah barat Pantai Pringjono. Setelah melewati pemukiman penduduk terakhir dan melewati jalan bercor semen, akan menemui sebuah pertigaan jalan dimana ke arah kiri menuju ke Pantai Ngeden dan ke arah kanan menuju Pantai Butuh. Pilihlah jalan ke kanan menuju Pantai Butuh hingga tiba di area parkir pantai. Kondisi jalan masih bercor semen hingga lokasi parkir namun dapat dilalui kendaraan hingga beroda empat secara bergantian.

pantai butuh,pantai butuh gunungkidul,pantai butuh gunung kidul,rute pantai butuh,letak pantai butuh, lokasi pantai butuh, pantai butuh jogja,pantai butuh yogyakarta,pantai ngluen,pantai mbirit,


Nahh .... Kalo pas denger kata Pantai butuh apa yang pertama kali terlintas di pikiran kalian ?
Pasti ini nih yang kalian pikirkan ..
1. pantai yang masih sepi dan sunyi
2. jalan nya susah
3. fasilitas nya belum ada.

Cocok buat orang yang lagi butuh kesunyian dan ketenangan. Kayak namanya  gitu.
Tapi kalo kesini jangan  Cuma kalo lagi butuh aja yaa. Tau gak kenapa?
Karena  kalo udah sekali kesini pasti pengen balik lagi. Karena pantai nya indah banget.
Disamping kanan pantai ini kalo pas surut kita bisa menemukan pasir putih yang lain nya.

Dipantai butuh ini  digunakan penduduk mencari kerang ataupun rumput laut. Dan gak bisa buat kapal untuk bersandar lo. Karna banyak karang ataupun daerah sekitar pantai nya berupa bebatuan.
Pantai ini letak nya di barat pantai mbirit. Dan di timur pantai mbirit ada pantai ngluen. Ditimur pantai ngluen ada pantai nglimun dan di timur pantai nglimun ada pantai ngedan atau ngeden.

Pokoknya gak lengkap jika ke pantai ngedan gak mampir di pantai butuh, Gak lengkap jika ke jogja gak mampir ke GK.
Share:

No comments:

Post a Comment

Popular

Labels