Pantai Pringjono,Kecil dan Menenangkan


pantai pringjono,pantai butuh,pantai langkap,pantailangkap.blogspot.com

Pantai Pringjono - Gunungkidul terkenal akan jajaran pantainya yang banyak dan sangat menawan. Pantai di kabupaten yang terkenal karena daerah yang kering ketika musim hujan ini, ternyata menyimpan sejuta keindahan yang membuat mata enggan untuk beranjak. Mulai dari Pasir putih nya, deburan ombak dan angin yang sejuk. Diantara  jajaran ratusan pantai yang ada di Gunungkidul masih banyak yang belum terekspos seperti Pantai Pringjono .

                    Pantai Pringjono ini memberikan pemandangan yang luar biasa cantiknya dan masih sangat alami. Pantai Pringjono ini berlokasi di desa Kanigoro, kecamatan Saptosari, kabupaten Gunungkidul. Untuk Menuju Ke Pantai Pringjono lebih dahulu kita memarkirkan kendaraan kita di Pantai Nguyahan. Karena belum ada jalur kendaraan menuju Pantai Pringjono ini. setelah kita memarkirkan kendaraan di Pantai Nguyahan kita selanjutnya berjalan kaki atau tracking menuju Pantai Pringjono.
Letak dari Pantai Pringjono ini berada tepat di balik gunung sebelah barat Pantai Nguyahan. Perjalanan menuju pantai pringjono ini kurang lebih 20 menit ditempuh dengan berjalan kaki.
Deburan ombak yang menghantam tebing yang mengelilingi Pantai Pringjono ini menjadi suara alam yang tiada henti.
                      Keindahan pasir putih nan lembut bisa kita jumpai di pantai ini. Ikan-ikan kecil cakang kerang yang telah di tinggalkan penghuninya menjadi pemandangan yang lumrah di kawasan ini.
Di kelilingi pegunungan karst yang rimbun dengan semak belukar menjadikan Pantai Pringjono bak surga tersembunyi diantara alam yang berada di kecamatan Saptosari.

                       Di pantai Pringjono ini bisa  di jadikan tempat camping free yang penting asalkan kita tidak merusak alam dan keasrian di pantai ini.

Rute ke pantai Pringjono 
Cukup mudah kok, dari kota Jogja kita hanya tinggal membawa kendaraan mengikuti
petunjuk jalan menuju Pantai Ngobaran atau Nguyahan. Dari Kota Jogja > Jalan Wonosari
> Bukit Bintang > Ambil lurus Perempatan Patuk (ada pos polisi) > Rest Area dan
Hutan Bunder > Pertigaan Bandara Udara Gading ambil kanan (ada petunjuk ke Pantai
Ngobaran) > mentok di pertigaan Pasar Playen ambil kanan > ikuti jalan tersebut
kita akan melewati Hutan Suaka Margasatwa Paliyan - setelah melewati Suaka Margasatwa
akan banyak petujuk jalan menuju pantai Ngobaran, ikuti saja petunjuk tersebut.
Jika bingung dengan jalan yang kalian tempuh jangan malu bertanya masyarakat setempat.
Share:

No comments:

Post a Comment

Popular

Labels